Kamis, 18 Agustus 2016

Goa Bribin 1


     Goa Bribin yang berlokasi di Desa Dadap Ayu Semanu Gunung Kidul yang beberapa tahun yang lalu (tahun 1990 an) sempat menghebohkan Indonesia bahkan dunia dengan bendungan ( dam ) sungai bawah tanahnya untuk dimanfaatkan airnya untuk kebutuhan hidup masyarakat sekitar dengan cara disedot dan dialirkan kerumah-rumah warga di Semanu Gunung Kidul dengan menggunakan teknologi modern yang pengerjaannya mendatangkan tenaga ahli dari Jerman hasilnya pun air dari dalam goa sungai bawah tanah dapat mengalir hingga dapat dimanfaatkan oleh masyarakat Kecamatan Semanu dan sekitarnya selain itu lokasi ini menjadi obyek wisata dadakan yang ramai dikunjungi wisatawan dari berbagai daerah di Indonesia.

     Tetapi Goa Bribin sekarang bukan Bribin yang dulu seperti tidak terawat bahkan terkesan angker, mesin pompa air pun sudah tidak aktif lagi dan kegiatan penyedotan air bersih pun mungkin juga sudah tidak ada lagi di Bribin 1 karena 2 kali kunjungan saya akhir 2014 ini keadaanya masih sama tidak adanya kegiatan disana dan mulut goa pun dipagar dengan rambu tertulis disana dilarang masuk.

     Saya belum tahu pasti kenapa aktifitas pengaliran air dari dalam goa terhenti padahal air dalam goa masih tumpah ruah apakah alasan keamanan karena instalasi pemipaan dan instalasi listrik tegangan tinggi yang masuk kedalam goa hingga 100 an meter lebih terendam air atau entah alasan apa kegiatan tersebut dihentikan. 


     Tetapi di Bribin 2 sepertinya pengelolaan air masih berlangsung sehingga sekarang karena saya juga sempat kesana dan ada aktifitas yang dilakukan di Bribin 2 yang mana penyedotan air dilakukan dari atas goa secara vertikal yang di bor dari atas bukit menembus goa bukan seperti di Bribin 1 instalasi pipa airnya masuk melalui mulut goa horisontal.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar