Kamis, 22 September 2016

Pantai Sepanjang Pantai Dengan Garis Pantai Yang Panjang



     Pantai Sepanjang adalah pantai kuta tempo dulu kalau di Bali, dengan pantai nya yang memanjang dari barat ketimur sehingga dinamakan pantai sepanjang hamparan pasir putih krem adalah ciri khas pantai di Gunung Kidul dengan ombak besar yang saling berkejar-kejaran dan bukit-bukit karang yang menambah suasana menjadi khas daerah pegunungan yang eksotik dan bombastis.

Gerbang Pantai Sepanjang

     Pantai ini berada di Desa Kemadang Kecamatan Tanjungsari Kabupaten Gunung Kidul Daerah Istimewa Yogyakarta masih berada disekitar kawasan Pantai Baron Kukup Krakal dan lain-lain pantai yang masih baru sebagai obyek wisata Gunung Kidul yang eksotik ditepian pantai terdapat gazebo dan warung-warung milik warga pedagang disekitar daerah pantai ini untuk menuju pasir pantai kita melewati warung tersebut kita akan sampai di hamparan pasir yang panjang seperti gambar dibawah ini.


     Sebutan Pantai Kuta tempo dulu memang tepat untuk julukan pantai ini karena keadaan geografis pantai juga kondisi serta suasana pantai yang memang agak mirip dengan Pantai Kuta di Bali hanya saja disini masih sangat alami apa adanya belum ada pembangunan baik sarana ataupun fasilitas penunjang untuk kebutuhan pengunjung seperti penginapan dan keadaan pantai masih apa adanya alias alami.



      Pantai sepanjang adalah pantai Kuta nya Gunung Kidul bedanya disini masih apa adanya belum dan tidak setenar atau sekeren Pantai Kuta di Bali, sebagai obyek wisata pantai yang masih tergolong baru dengan garis pantai terpanjang di Gunung Kidul.
Pantai ini berada disebelah Pantai Baron dan Kukup masih baru dan tahap pembangunan fasilitas baik akses jalan maupun fasilitas disekitar lokasi pantai.


Pantai Sepanjang
Lokasi
Desa Kemadang
Kecamatan Tanjungsari
Dekat pantai Baron dan Kukup
Arah selatan kota Wonosari Gunung Kidul
Fasilitas dan kondisi pantai masih alami apa adanya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar